Foto : Atlet NPCI Kabupaten Bogor. (Dok: Ist).
BabeBogor.com – Sebanyak 42 atlet paralympic dari 6 cabor binaan NPCI Kabupaten Bogor bertolak ke Bandung untuk mengikuti Pelatda Jabar menuju Peparnas 2024 bulan Oktober di Sumatera Utara.
Pelaksanaan Pelatda Jabar 2024 bagi para atlet NPCI Jabar sudah dilakukan sejak tanggal 1 Maret 2024.
“Ada 42 atlet binaan NPCI Kabupaten Bogor yang mulai hari ini bertolak ke Bandung untuk jadi bagian atlet Pelatda NPCI Jawa Barat,” ujar Sekum NPCI Kabupaten Bogor, Ripin Sembiring, Minggu (03 Maret 2024).
Menurutnya, sampai saat ini baru 42 atlet binaan NPCI Kabupaten Bogor dari cabor Atletik, Angkat Berat, Renang, Judo, Tenis Meja dan Bulutangkis yang sudah mendapat panggilan untuk segera masuk dalam Pelatda di Bandung.
Ripin berharap para atlet dari 42 cabor binaan NPCI Kabupaten Bogor itu bisa menjadi bagian dalam Kontingen Jabar dan meraih medali emas di Peparnas 2024.
“Saya optimis para atlet NPCI Kabupaten Bogor yang akan jadi bagian dalam skuad Jabar pada Peparnas 2024 akan mampu mendulang medali emas bagi Jawa Barat,” tegasnya.
Sementara itu, Ketua Umum NPCI Kabupaten Bogor, M Misbach menambahkan selama ini para atlet NPCI Kabupaten Bogor selalu menyumbangkan medali emas bagi Jabar pada tiap ajang Peparnas.
Makanya, kata M Misbach, tampak yakin kalau padaPeparnas 2024 di Sumatera Utara para atlet NPCI Kabupaten Bpgor banyak memberikan konstribusi emas bagi Jawa Barat.
Misbach berpesan para atlet NPCI Kabupaten Bogor yang akan ikut Pelatda Jabar harus bisa menjaga kesehatan dan selalu disiplin baik saat di lapangan atau di luar lapangan.
“Insya Allah kami dari jajaran pengurus NPCI Kabupaten Bogor akan selalu memantau dan memberikan support kepada semua atlet yang tengah mengikuti Pelatda Jabar,” jelas M Misbach.***