Keren Nih, Lapas Kelas IIA Cibinong Hadirkan Dapur Sahabat dan Pertama se-Jawa Barat

- Pewarta

Senin, 29 Januari 2024 - 19:09 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BabeBogor.com – Penjabat (Pj) Bupati Bogor Asmawa bersama Dirjen Pemasyarakatan Kemenkumham RI dan Kanwil Kemenkumham Jawa Barat (Jabar) resmikan Dapur Sahabat Roti Prabudana di Lapas Kelas II A Cibinong, Senin (29/1/2024).

Asmawa Tosepu mengungkapkan, peresmian Dapur Sahabat dan peninjauan pembuatan roti di lapas Kelas II A Cibinong sebagai wujud kesungguhan pemerintah untuk memberikan layanan terbaik dan prima terutama dalam aspek pemenuhan makanan sehat bagi warga binaan di lapas kelas II A Cibinong.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor kami mengucapkan selamat dan apresiasi atas inovasi dan diresmikannya Dapur Sahabat,” ujar Asmawa.

Alhamdulilah, lanjutnya, Dapur Sahabat telah mendapat sertifikasi layak higienis, tentunya produk pangan yang dihasilkan terjamin dari sisi kualitasnya.

“Tadi kami sudah cicipi dan rasanya enak. Ini juga sebagai upaya kami dalam melakukan optimalisasi pembinaan kemandirian terhadap warga binaan di lapas Cibinong, agar mereka memiliki bekal keterampilan pasca pembinaan,” ungkapnya.

Ditempat yang sama, Direktur Jenderal Pemasyarakatan, Reynhard Silitonga menyampaikan, bahwa bicara lapas juga berbicara mengenai keamanan, pembinaan dan pelayanan kesehatan, layanan makan dan lainnya.

Ia mengungkapkan, pelayanan dan pembinaan yang baik kepada warga binaan, maka harapannya ketika mereka keluar dari binaan tentunya mereka bisa memiliki keahlian, salah satunya keahlian membuat roti melalui peresmian Dapur Sahabat tersebut, ketika mereka mandiri maka akan berdampak kepada kemandirian pembangunan bangsa dan kemandirian masyarakat.

“Terima kasih kepada Pj. Bupati Bogor juga Forkopimda atas dukungannya, kehadiran Dapur Sahabat ini sebagai upaya untuk l memanusiakan manusia terhadap seluruh warga binaan baik di Lapas Kelas II Cibinong juga yang ada di lapas seluruh Indonesia,” ucapnya.

Menurutnya, pemberian sertifikat layak higienis dan sanitasi juga sangat penting untuk menekan angka kesakitan dan kematian terhadap warga binaan akibat makanan yang kurang sehat.

Baca Juga :  Komitmen Tirta Kahuripan Untuk Terus Berinovasi

“Sehingga sertifikat layak higienis ini, hal yang wajib dimiliki setiap pelayanan produksi makanan, termasuk pembuatan roti di lapas Kelas II A Cibinong,” katanya.

Selanjutnya, Kepala Kemenkumham Kanwil Jawa Barat, R. Andika Dwi Prasetya menuturkan bahwa, hari ini Lapas kelas II A Cibinong dan rutan Kanwil Jawa Barat bisa mengimplementasikan dan mewujudkan petunjuk dan arahan pimpinan, terutama terkait dengan memanusiakan warga binaan di seluruh lapas RI dan Jawa Barat.

Salah satunya, sambungnya, melalui pembuatan dapur yang baik dan sehat agar warga binaan mendapat perlakuan yang manusiawi dengan makanan yang sehat dan berstandarkan baik.

“Alhamdulilah, se-Jawa Barat lapas Kelas II A Cibinong yang duluan merespon, hari ini saya akan perintahkan Kalapas/Karutan setelah melihat peresmian ini untuk meresmikan di UPT nya masing-masing yang ada di Jabar,” tutupnya.***

Berita Terkait

Resmikan Bedah Rumah Warga di Kecamatan Rancabungur, AKBP Rio: Polri Mitra Sosial Masyarakat
Hidayatul Mustafid: GP Ansor Kabupaten Bogor Apresiasi Sinergi Bupati dengan DPRD Kabupaten Bogor
Publikasi Kinerja Bapenda Kabupaten Bogor Tahun 2025
Semarakan Bogor Fest, PT Antam TBK UBPE Pongkor Tampilkan Mitra Binaan Hingga Atraksi Pelajar
Pengurus Asosiasi Kepala Tehnik Tambang Kabupaten Bogor Mengadakan Diskusi Dengan Pihak Kepolisian
MyKahuripan! Aplikasi Baru dari Perumda Air Minum Tirta Kahuripan, Lebih Cepat dan Mudah
Sambut Idul Adha 1446 H, PPWI Kabupaten Bogor Bagikan Pulahan Paket Daging Kurban
Bupati Rudy Ucapkan Terima Kasih kepada Presiden atas Bantuan 58 Ekor Sapi Kurban untuk Masyarakat Kabupaten Bogor

Berita Terkait

Jumat, 4 Juli 2025 - 12:29 WIB

Resmikan Bedah Rumah Warga di Kecamatan Rancabungur, AKBP Rio: Polri Mitra Sosial Masyarakat

Minggu, 29 Juni 2025 - 09:55 WIB

Hidayatul Mustafid: GP Ansor Kabupaten Bogor Apresiasi Sinergi Bupati dengan DPRD Kabupaten Bogor

Kamis, 26 Juni 2025 - 09:41 WIB

Publikasi Kinerja Bapenda Kabupaten Bogor Tahun 2025

Rabu, 25 Juni 2025 - 19:04 WIB

Semarakan Bogor Fest, PT Antam TBK UBPE Pongkor Tampilkan Mitra Binaan Hingga Atraksi Pelajar

Jumat, 20 Juni 2025 - 13:15 WIB

MyKahuripan! Aplikasi Baru dari Perumda Air Minum Tirta Kahuripan, Lebih Cepat dan Mudah

Minggu, 8 Juni 2025 - 16:41 WIB

Sambut Idul Adha 1446 H, PPWI Kabupaten Bogor Bagikan Pulahan Paket Daging Kurban

Jumat, 6 Juni 2025 - 08:27 WIB

Bupati Rudy Ucapkan Terima Kasih kepada Presiden atas Bantuan 58 Ekor Sapi Kurban untuk Masyarakat Kabupaten Bogor

Jumat, 6 Juni 2025 - 08:22 WIB

Dispora Kabupaten Bogor Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Adha 1446 H

Berita Terbaru

Berita Bogor

Publikasi Kinerja Bapenda Kabupaten Bogor Tahun 2025

Kamis, 26 Jun 2025 - 09:41 WIB