Peparnas XVII 2024, Menpora: Jangan Meninggalkan Masalah

- Pewarta

Rabu, 25 September 2024 - 20:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Menpora RI, Dito Ariotedjo. (Kemenpora RI).

BabeBogor.com – Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo menginginkan pelaksanaan Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVII Tahun 2024 di Solo, Jawa Tengah pada 6-13 Oktober 2024 berjalan lancar dan tidak meninggalkan masalah dikemudian hari.

“Ini pertama yang harus saya sampaikan mungkin pengalaman dari PON Aceh-Sumut kemarin, dan ini harus disiapkan khususnya PB Peparnas dan juga para pemkot dan pemprov terkait dengan kehumasan,” kata Menpora Dito saat melakukan Rapat Koordinasi (Rakor) bersama Mendagri terkait persiapan pelaksanaan Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVII Tahun 2024 di Hotel Sunan Solo, Jawa Tengah, Senin (23/9)

“Jadi, saya ingin memastikan bahwa PON dan Peparnas di kemudian hari tidak meninggalkan masalah. Jadi, perkuat humas, perkuat tim dan keterbukaan menjadi hal yang penting, karena posisinya memang kita akan menggelontorkan APBN dan DIPA langsung ke PB Peparnas bukan ke daerah,” jelas Menpora Dito dilansir dari laman resmi Kemenpora, Rabu ( 25/9).

Menurut Menpora Dito, terkait PON dan Peparnas 2024, Presiden telah mengeluarkan Keppres No.24 Tahun 2024 yang salah satu didalamnya adalah pembentukan Satgas Pengawalan Tata Kelola. Jadi, lanjutnya, dari awal semua proses baik pengadaan, penyelenggaraan dan perencanaan sudah dimonitoring.

“Saya juga menghimbau karena menggunakan APBN maka ini dikawal ketat dan yang paling penting adalah baik yang menggunakan APBD, APBN semua pasti dikawal ketat. Jadi screning vendor sangat penting. Jadi, harus hati-hati betul dan jeli,” tegasnya.

“Saya harap bidang-bidang di PB Peparnas harus dipastikan efisiensinya jangan sampai kegemukan dan SDM juga harus yang kompeten dan fokus pada pelayanan pertandingan,” imbuhnya.

Menpora Dito berharap kolaborasi, keterbukaan dan komunikasi yang baik menjadi kunci untuk mensukseskan pelaksanaan Peparnas XVII/2024.

Baca Juga :  Berkolaborasi dengan Komunitas WEVI, PLN Raih Rekor Muri Charging Mobil Listrik Terbanyak di Satu Lokasi

“Kita harus sepakat harus terbuka, jika ada kekurangan atau masalah harus segera diinfokan ke kami jangan sampai kami tahu belakangan. Peparnas ini mungkin menjadi acara nasional terbesar terakhir sebelum pemerintahan periode 2019-2024 berakhir, jadi saya harap kita bisa mensukseskan secara bersama,” ujarnya.

“Saya yakin jika komunikasi, kolaborasi bagus semua masalah semua tantangan pasti bisa diselesaikan. Saya percaya komunikasi yang baik apapun itu pasti akan ada jalannya,” pungkasnya.***

Berita Terkait

Festival Kopi Nusantara 2025 Angkat Nilai Keberlanjutan dan Ketangguhan Kopi Indonesia
Menteri Lingkungan Hidup, BEM Se-Bogor Raya, dan ANTAM Kolaborasi Hijaukan DAS Cisadane
ANTAM Raih Penghargaan “Pangan-Energi 2025” dari IPB sebagai Perusahaan dengan Kinerja Terbaik dalam Pemberdayaan Masyarakat
UNIT BISNIS PONGKOR GALANG SOLIDARITAS, KARYAWAN DAN KELUARGA ANTAM KOMPAK BANTU KORBAN BENCANA SUMATERA
ANTAM UBPE Pongkor Bersinergi dengan Kementerian Lingkungan Hidup/BPLH dalam Tanggap Bencana Sumatera
DPRD Kabupaten Sukabumi Sahkan Perda Tentang Pelestarian Pengetahuan Tradisional dalam Perlindungan Kawasan Sumber Air, Ini Tujuannya
HUT PPWI ke-18, Wilson Lalengke : Pentingnya Peran Jurnalisme Warga dalam Memperjuangkan Keadilan Sosial dan Kemanusiaan di Tingkat Global
Kapolri Tinjau Gerakan Pangan Murah di Polda Banten: Distribusikan 27 Ton Beras SPHP ke Masyarakat

Berita Terkait

Kamis, 1 Januari 2026 - 16:17 WIB

Pastikan Malam Tahun Baru Kondusif, Bupati Bogor Bersam Forkopimda Tinjau Pos Pengamanan dan Car Free Night Malam Tahun Baru 2026

Kamis, 1 Januari 2026 - 16:17 WIB

Bupati Bogor Harap Tahun 2026 Jadi Momentum Perkuat Kekompakan dan Pelayanan Publik Yang Lebih Baik

Kamis, 1 Januari 2026 - 16:17 WIB

Pemkab Bogor Raih Anugerah Sri Baduga 2025, Bukti Komitmen Bangun Desa dan Kelurahan

Rabu, 31 Desember 2025 - 15:39 WIB

Pemkab Bogor Sukses Laksanakan 546 GMP, Capai 2.300 Ton Distribusi Pangan Dan Jangkau Hingga 1,6 Juta Warga

Rabu, 31 Desember 2025 - 15:39 WIB

Rudy Susmanto Perkuat Tata Kelola Bantuan Keuangan, Percepat Pembangunan Desa

Selasa, 30 Desember 2025 - 05:59 WIB

Bupati Bogor Targetkan Pembangunan Flyover Bomang – Tegar Beriman Pada Tahun 2027

Selasa, 30 Desember 2025 - 05:59 WIB

Rudy Susmanto Sebut Kekompakan ASN Jadi Kunci Utama Keberhasilan Pembangunan Bogor

Senin, 29 Desember 2025 - 14:29 WIB

Bupati Bogor Turun Ke Lapangan Pastikan Pembangunan Infrastruktur Berjalan Optimal

Berita Terbaru