Terjunkan 6 Pesiliat pada Kejurnas, Hendrik: PPOPM Kabupaten Bogor akan Berikan Prestasi Terbaik

- Pewarta

Senin, 27 Mei 2024 - 16:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto : Tim Silat PPOPM Kabupaten Bogor. (Dok: Ist).

BabeBogor.com – Sebanyak enam pesilat binaan UPT PPOPM Dispora Kabupaten ambil bagian dalam Kejurnas Silat PPLP, PPLPD dan SKO 2024 di GOR Babussalam, Banjarmasin, Kalimantan Selatan.

Hal tersebut dikatakan Hendrik Sulihadi selaku Kasubag UPT PPOPM Dispora Kabupaten Bogor yang saat ini tengah mendampingi Tim Silat PPOPM Kabupaten Bogor di arena Kejurnas Silat antar PPLP, PPLPD dan SKO 2024 di Kalimantan Selatan

“Kami mengirimkan enam pesilat dalam Kejurnas kali ini diantaranya Ahmad Nur Majid, Nadhif Sabilillah Saepuloh, Muhammad Gading Hidayat, Destiana Lelu, Amanda Aura Zahra, Natasya,” ujar Hendrik Sulihadi, Senin (27 Mei 2024).

Hendrik menambahkan, Kejurnas Silat PPLP, PPLPD dan SKO 2024 ini akan berlangsung dari tanggal 27 Mei sampai 1 Juni 2024 dan diikuti semua PPLP/ PLPD dan SKO yang ada di Indonesia.

“Target PPOPM Kabupaten Bogor dalam Kejurnas Silat kali ini adalah memberikan prestasi yang terbaik dan akan all out pada semua nomor yang dipertandingkan,” ungkapnya.

Sementara itu, Kadispora Kabupaten Bogor, Asnan AP mengatakan, Kejurnas silat antar PPLP/ PPLPD dan SKO 2024 adalah kesempatan emas bagi para pesilat binaan PPOPM untuk unjuk prestasi terbaik pada kancah nasional ini.

“Raih prestasi terbaik dan harumkan nama Kabupaten dan PPOPM pada event silat yang akan diikuti para pesliat terbaik di tanah air yang ada di PPLP, PPOP dan SKO di Indonesia,” paparnya

Asnan berpesan, agar semua pesilat dan official Tim Silat UPT PPOPM Kabupaten Bogor bisa jaga kesehatan dan nama baik selama mengikuti Kejurnas Silat antar PPLP/ PPOP dan SKO 2024 di Kalimantan Selatan.***

Baca Juga :  Rachmat Yasin Minta Caleg PPP Untuk Lebih Memperhatikan Guru Ngaji, Kyai dan Pondok Pesantren

Berita Terkait

Pastikan Malam Tahun Baru Kondusif, Bupati Bogor Bersam Forkopimda Tinjau Pos Pengamanan dan Car Free Night Malam Tahun Baru 2026
Bupati Bogor Harap Tahun 2026 Jadi Momentum Perkuat Kekompakan dan Pelayanan Publik Yang Lebih Baik
Pemkab Bogor Raih Anugerah Sri Baduga 2025, Bukti Komitmen Bangun Desa dan Kelurahan
Pemkab Bogor Sukses Laksanakan 546 GMP, Capai 2.300 Ton Distribusi Pangan Dan Jangkau Hingga 1,6 Juta Warga
Rudy Susmanto Perkuat Tata Kelola Bantuan Keuangan, Percepat Pembangunan Desa
Rudy Susmanto Akan Rehabilitasi Masjid Raya di 40 Kecamatan
Rudy Susmanto Sebut Kekompakan ASN Jadi Kunci Utama Keberhasilan Pembangunan Bogor
Bupati Bogor Targetkan Pembangunan Flyover Bomang – Tegar Beriman Pada Tahun 2027

Berita Terkait

Kamis, 1 Januari 2026 - 16:17 WIB

Pastikan Malam Tahun Baru Kondusif, Bupati Bogor Bersam Forkopimda Tinjau Pos Pengamanan dan Car Free Night Malam Tahun Baru 2026

Kamis, 1 Januari 2026 - 16:17 WIB

Bupati Bogor Harap Tahun 2026 Jadi Momentum Perkuat Kekompakan dan Pelayanan Publik Yang Lebih Baik

Kamis, 1 Januari 2026 - 16:17 WIB

Pemkab Bogor Raih Anugerah Sri Baduga 2025, Bukti Komitmen Bangun Desa dan Kelurahan

Rabu, 31 Desember 2025 - 15:39 WIB

Pemkab Bogor Sukses Laksanakan 546 GMP, Capai 2.300 Ton Distribusi Pangan Dan Jangkau Hingga 1,6 Juta Warga

Rabu, 31 Desember 2025 - 15:39 WIB

Rudy Susmanto Perkuat Tata Kelola Bantuan Keuangan, Percepat Pembangunan Desa

Selasa, 30 Desember 2025 - 05:59 WIB

Rudy Susmanto Sebut Kekompakan ASN Jadi Kunci Utama Keberhasilan Pembangunan Bogor

Selasa, 30 Desember 2025 - 05:59 WIB

Bupati Bogor Targetkan Pembangunan Flyover Bomang – Tegar Beriman Pada Tahun 2027

Senin, 29 Desember 2025 - 14:29 WIB

Bupati Bogor Turun Ke Lapangan Pastikan Pembangunan Infrastruktur Berjalan Optimal

Berita Terbaru